Pages

Minggu, 14 Oktober 2012

QUERY yg ada di database


nah bagi yg ingin mengerti data base mongo??????????? di sini yg punya blog hanya ingin berbagi sedikit ilmu saja tentang QUERY yg ada di database


A.   Data Retrieval (Query)

Perintah yang digunakan untuk menampilkan data dari database. perintah yang  digunakan adalah :

Ø  SELECT

Perintah ini digunakan untuk mengambil data atau menampilkan data dari satu tabel atau beberapa tabel dalam relasi. Data yang diambil dapat kita tampilkan dalam layar prompt MySQL secara langsung maupun ditampilkan pada tampilan aplikasi., sintak dasarnya seperti berikut :

SELECT nama kolom, nama kolom,… FROM nama tabel WHERE kriteria;

o   Contoh :
a.       SELECT nis,nama,kelas FROM siswa;
b.      SELECT * FROM siswa;
c.       SELECT nis,nama,kelas FROM siswa WHERE kelas = ‘3C’;
d.      SELECT * FROM siswa WHERE nama like ‘AN%’ ORDER BY nama ASC;

o   Keterangan :
1.       Perintah   WHERE   merupakan   Optional   tidak   harus   disertakan   seperti  SELECT dan FROM.
2.       Contoh ‘a’ menampilkan semua informasi nis,nama,kelas dari data siswa.
3.       Contoh ‘b’ menampilkan semua data siswa.
4.       Contoh   ‘c’ menampilkan  semua   informasi   nis,nama,kelas  dari   data   siswa kelas 3C
5.       Contoh ‘d’ menampilkan semua data siswa yang namanya diawali dengan “AN” dan diurutkan berdasarkan nama secara Ascending.

B.    Data Manipulation Language (DML)

Adalah kelompok perintah yang berfungsi untuk memanipulasi data, misalnya untuk pengambilan, penyisipan pengubahan dan penghapusan data. Yang termasuk DML adalah INSERT menambah data DELETE menghapus data UPDATE mengubah data.

Ø  INSERT

Berfungsi  untuk  menambah  informasi/data  baru  kedalam tabel.  Sintak dasarnya seperti berikut :

INSERT INTO nama tabel (kolom) VALUES (value);

o   Contoh :
a.       INSERT  INTO  siswa  (nis,nama,kelas)  VALUES  (‘103099981’,’AIDA AGUSTINA’,’3C’);
b.      INSERT INTO siswa VALUES (‘103099981’,’AIDA AGUSTINA’,’3C’);     
Ø  DELETE

Berfungsi untuk menghapus informasi/data pada tabel. Sintaknya sebagai berikut :

DELETE FROM nama tabel WHERE keriteria;

o   Contoh :
a.        DELETE FROM siswa WHERE nama = ‘AIDA AGUSTINA’;

o   Keterangan :
1.       Menghapus data siswa yang memiliki nama “AIDA AGUSTINA”

Ø  UPDATE

Berfungsi   untuk   memperbaiki   informasi/data   pada   tabel.   Sintaknya sebagai berikut:

UPDATE namatabel SET namakolom=value WHERE keriteria;

o   Contoh :
a.       UPDATE siswa SET nama=’HERDI’ WHERE nis=’10309965’;

o   Keterangan :
1.       Mengganti   nama   menjadi   “HERDI”   untuk   siswa   yang   mempunya nis “10309965”

C.    Data Manipulation Language  (DDL)

DDL merupakan kelompok perintah yang berfungsi untuk mendefinisikan atribut-atribut database, table, atribut (kolom), batasan-batasan terhadap suatu atribut serta hubungan antar table. Yang termasuk kelompok DDL ini adalah CREATE untuk menciptakan table ataupun indeks ALTER untuk mengubah struktur table DROP untuk menghapus table ataupun indeks dll.

Ø  CREATE

Perintah ini digunakan untuk membuat, termasuk di antaranya membuat database baru, tabel baru, view baru, dan kolom.

·         Membuat Database

CREATE DATABASE namadatabase;

o   Contoh :
a.       create database sekolah;

o   Keterangan :
1.         Membuat dabase baru dengan nama sekolah

·         Membuat Tabel

CREATE TABLE namatabel (namakolom typekolom(size),namakolom typekolom(size),…);

o   Contoh :
a.       create table siswa (nis  varchar(15),nama varchar(35),kelas int(3));

o   Ket :
1.       Membuat tabel baru dengan nama siswa yang terdiri dari 3 fields/kolom. Kolom nis bertype string, kolom nama bertype string dan kelas bertype integer.

Ø  ALTER

Perintah ini digunakan untuk mengubah struktur tabel yang telah dibuat. Pekerjaannya mencakup mengganti nama tabel, menambah kolom, mengubah kolom, menghapus kolom, maupun memberikan atribut pada kolom.

·         Menambah Kolom/Field

ALTER TABLE nama tabel ADD namakolom  typekolom(size);

o   Contoh :
1.       alter table siswa add alamat varchar(50);

o   Keterangan :
a.       Menambahkan kolom baru dengan nama alamat bertype string panjang 50 karakter.

·         Mengganti Nama Kolom/Field

ALTER TABLE nama tabel CHANGE namakolomyangdiganti namakolombaru typekolom(size);

o   Contoh :
1.       alter table siswa change alamat alamat_rumah varchar(50);

o   Keterangan :
a.       Mengubah kolom alamat menjadi alamat_rumah bertype string dengan panjang 50 karakter.

·         Mengganti Type atau Size Kolom/Field

ALTER TABLE namatabel MODIFY namakolom typekolom(size);

o   Contoh :
1.       alter table siswa modify nama varchar(40);

o   Keterangan :
a.       Mengubah panjang karakter nama dari tabel siswa menjadi 40 karakter.

·         Menghapus Kolom/Field

ALTER TABLE namatabel DROP namakolom;

o   Contoh :
1.       alter table siswa drop alamat_rumah;

o   Keterangan :
a.       Menghapus Kolom alamat_rumah dari tabel siswa.

Ø  DROP

Perintah ini digunakan untuk menghapus database dan tabel.

·         Mengapus Tabel

DROP TABLE namatabel;

o   Contoh :
1.       drop table siswa;

o   Keterangan :
a.       Menghapus tabel siswa

·         Menghapus Database

DROP DATABASE namadatabase;

o   Contoh :
1.       drop database sekolah;

o   Keterangan :
a.       Menghapus database sekolah

Ø  TRUNCATE

untuk menghapus/membersihkan isi ta ble beserta alokasi space yang ada di dalamnya,

o   contoh :
1.       truncate table mahasiswa

Ø  RENAME

mengganti nama objek dalam database

·         Mengganti Nama Tabel

RENAME nama table yang diganti  TO  nama table baru ;

o   Contoh :
1.       rename siswa to mahasiswa;

o   Keterangan :
a.       Mengubah tabel siswa menjadi mahasiswa

D.   Data Control Language (DCL) 

Berisi perintah-perintah untuk mngendalikan pengaksesan data. Yang termasuk DCL adalah: GRANT memberikan kendali pada pengaksesan data. REVOKE mencabut kemampuan pengaksesan data.

·         GRANT

Perintah ini digunakan untuk memberikan hak/ijin akses oleh administrator (pemilik utama) server kepada user (pengguna biasa). Hak akses tersebut berupa hak membuat (CREATE), mengambil (SELECT), menghapus (DELETE), mengubah (UPDATE), dan hak khusus berkenaan dengan sistem databasenya

o   Contoh  :
1.       GRANT INSERT, UPDATE, DELETE On mahasiswa To public

·         REVOKE

Perintah ini memiliki kegunaan terbalik dengan GRANT, yaitu untuk menghilangkan atau mencabut hak akses yang telah diberikan kepada user oleh administrator

o   Contoh  :
1.       Revoke SELECT On mahasiswa To Public

E.    Transaction Control Language  (TCL)

Adalah perintah-perintah yang berfungsi untuk mengendalikan pengeksekusian transaksi. Yang termasuk kelompok ini adalah : COMMIT , ROLLBACK

Ø  COMMIT

menyetujui rangkaian perintah yang berhubungan erat yang telah berhasil
dilakukan

Ø  ROLLBACK

membatalkan transaksi yang dilakukan karena adanya kesalahan atau kegagalan pada salah satu rangkaian perintah.

0 komentar:

Posting Komentar